Sabtu, November 22, 2008

Open Recruitment 2008 Lembaga Bentukan dan Sel Minat

OPEN RECRUITMENT 2008
Lembaga Bentukan & Sel Minat
Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia Cabang Bandung


Lembaga Bentukan
 FODIUM ( Forum Diskusi Umum )
FODIUM lahir sebagai badan lembaga bentukan yang membahas dan mengkaji internal GMKI sebagai Problem Solver agar GMKI tetap lebih bereksistensi di tengah 3 medan pelayanan. Bentuk kegiatannya berupa diskusi, pengelolaan mading, bukom, dan pembuatan buletin. Kegiatan diskusi biasanya diadakan minimal 5 kali sepanjang kepengurusan.

 BSPH (Balai Studi Pengkajian Hukum )
Lembaga bentukan ini mengkaji bidang hukum serta bermediator dalam bentuk pelayanan pada masyarakat. Diskusi ini diadakan seminggu sekali, biasanya hari Senin jam 18.30 WIB dengan pembicara dari berbagai kalangan, baik senior, anggota biasa, maupun pihak-pihak di luar GMKI yang berkapabilitas.


Sel Minat
 CYBER CLUB
Wadah bagi para anggota untuk mendalami akan hardware, software, program serta performa komputer, termasuk teknologi informasi (IT). Diarahkan sebagai persiapan kader-kader yang hi-tech2. Kegiatan ini biasanya diadakan pada hari Rabu jam 17.00 – 18.30 WIB (sekali dalam 2 minggu) di bawah koordinasi Komisariat ITB.

 BEDAH BUKU
Sel minat yang membahas serta mengkaji lebih lanjut akan isi suatu buku serta melatih kemampuan menulis secara efektif. Wadah ini juga berkaitan dengan pengelolaan perpustakaan GMKI Bandung untuk melatih kemampuan manajemen dan soft skill anggota dalam hal pengadaan maupun peminjaman buku-buku yang tersedia. Diadakan minimal satu kali dalam sebulan.

 ENGLISH CAFÉ
Memasuki era globalisasi anggota memandang perlu untuk memahami percakapan bahasa Inggris melalui wadah English café GMKI dan mengingat GMKI merupakan bagian dari WSCF (World Student Christian Federation ). Bentuk kegiatan ini merupakan bagian dari kerjasama dengan Komisariat UNPAD, yang diadakan sesuai koordinasi pengurusnya.



 IGWT (In God We Trust)
Penyaluran bakat di bidang seni suara, maka IGWT tampil untuk mengembangkan talenta baik vocal sekaligus kunjungan gereja. Sel minat ini diarahkan sebagai salah satu bentuk pengabdian GMKI terhadap gereja-gereja di Kota Bandung. Latihan paduan suara diadakan setiap hari Kamis jam 20.30 WIB dan Sabtu jam 18.00 WIB.

 Accoustic Night
Sel minat ini bertujuan melatih bakat musik akustik dan biasa diadakan untuk mengisi acara-acara hiburan di GMKI, seperti malam keakraban maupun accoustic night.

Kegiatan Lainnya
 Kunjungan Panti Asuhan
Kegiatan ini diadakan setiap hari Senin sore jam 16.30 WIB dan kumpul di depan Kopma UNPAD. Tujuan kegiatan ini sebagai wujud pelayanan ke masyarakat.
 Olah Raga Bareng
Biasanya diadakan secara insidental sabtu pagi di Sabuga ITB jam 08.00 – 10.00 WIB.



Announcement
 Bagi rekan-rekan GMKI’ers Bdg terutama anggota baru 2008, kami ajak untuk bergabung dalam wadah-wadah tersebut sesuai bakat dan minatnya masing-masing. Silakan tulis nama, alamat, dan no.kontak pada form pendaftaran berikut.
 Sabtu, 22 November 2008 jam 17.00 WIB @ SC kita kumpul untuk penjelasan dan pengarahan lebih detail.


Cp : Henry (08562034175)
Josua (02291507452)

.......be a participant. Ut Omnes Unum Sint.......


Related Article...



0 komentar:

Posting Komentar

---------------------------------------------------------------------

ADMIN ONLINE STATUS

GMKI Bdg
Henry

Peta Alamat Sekretariat GMKI Bandung

Lihat Semua Arsip

BUKOM ONLINE

Ekspresikan diri Anda buat rekan2 GMKI'ers melalui Bukom Online dibawah ini.
Pasang emoticon, klik tanda +

Tulis pesan, kritik, dan saran Anda



Back to TOP